Diskop.id – Berbagai macam minuman es segar menjadi pilihan favorit untuk menu berbuka puasa. Es lumut bisa menjadi pilihan untuk takjil dan banyak dijual. Simak, resep es lumut untuk jualan takjil puasa yang viral di TikTok.
Minuman es segar banyak dicari orang untuk menu berbuka puasa, terlebih saat siang harinya terik matahari sangat menyengat. Di bulan Ramadhan ini akan banyak ditemui orang-orang yang berjualan es untuk takjil berbuka puasa. Jika sudah bosan dengan menu minuman es segar, tak ada salahnya untuk mencoba mencicipi es lumut yang viral di TikTok.
Saat ini, banyak sekali minuman es segar yang viral di media sosial. Es lumut adalah salah satunya. Dinamakan es lumut karena terbuat dari adonan jelly yang berwarna hijau, yang menyerupai lumut. Es lumut ini dipadukan dengan susu segar.
Rasa es lumut ini manis dan sangat menyegarkan dan sangat cocok dinikmati di cuaca yang panas, khusunya di bulan Ramadhan. Lantaran viral media sosial, es lumut bisa menjadi ide jualan takjil puasa Ramadhan.
Bahan-bahan yang mudah didapat, dengan modal yang sedikit, akan memberikan keuntungan yang cukup banyak jika dijual. Tertarik untuk menjual es lumut di bulan puasa? Diskop.id telah menyiapkan resep es lumut untuk jualan yang viral mudah dibuat.
Berikut resep es lumut untuk jualan takjil puasa Ramadhan.
Resep Es Lumut Untuk Jualan Viral di TikTok
Resep es lumut untuk jualan ini bisa divariaskan dengan varian rasa lain selain rasa melon. Pembaca bisa mencampurnya dengan varian rasa strawberry hingga cokelat untuk membuat es lumut. Di bawah ini resep es lumut menggunakan varian rasa melon.
Bahan:
- Jelly bubuk rasa melon atau berwarna hijau 1 bungkus
- Gula pasir 100 gram
- Air 700 ml
- Pewarna makanan berwarna hijau
- Susu full cream 200 ml
- Susu kental manis
- Es batu
Cara Membuat:
- Campurkan gula, jelly bubuk, dan air di dalam panci hingga gula larut.
- Nyalakan kompor dengan api sedang, lalu aduk-aduk adonan jelly.
- Tambahkan pewarna hijau sedikit agar warna tak terlalu pucat, lalu aduk-aduk sampai mendidik.
- Matikan kompor ketika adonan sudah mendidik.
- Lalu masukkan 1 buah es batu besar ke dalam adonan jelly.
- Dan siramkan jelly ke atas es batu.
- Aduk dan siram terus larutan jelly ke atas es batu, sampai jelly mulai mengeras dan berbentuk bagian kecil tipis seperti lumut.
- Jika sudah berbentuk seperti lumut, tetap aduk kembali dengan menggunakan whisk agar tak ada adonan jelly yang menggumpal.
- Setelah itu, pindahkan adonan jelly lumut ke wadah besar.
- Tambahkan susu kental manis dan full cream sesuai dengan selera.
- Setelah rasa sudah pas, es lumut sudah siap untuk disajikan.
Bagaimana, mudah bukan membuat es lumut? Resep es lumut untuk jualan ini sangat mudah, simple, dan tentunya rasanya pun tak kalah enak. Selamat mencoba resep es lumut yang segar dan mudah. Semoga membantu.
Baca Juga:
- 11 Resep Nasi Goreng Enak, Spesial, Sederhana, Begini Buatnya
- Resep Donat Sederhana Anti Gagal (Kentang, JCO, Kering), Yuk!
- Resep Dadar Gulung Isi Kelapa, Coklat, Pandan Anti Gagal Simple!
- Resep Swiss Meringue Buttercream yang Kokoh, Lezat & Lembut
- Resep Menu Buka Puasa Rumahan yang Mudah dan Simple
- Resep Menu Buka Puasa Rumahan yang Mudah dan Simple
- Resep Bakwan Sayur Kol Dan Worter Renyah Untuk Jualan