Diskop.id – Secara umum, sinopsis Apple of My Eye bercerita tentang kehidupan sebuah keluarga atau tepatnya kisah seorang ayah tunggal dengan anaknya. Selain fokus pada genre keluarga, drama Korea berjudul Apple of My Eye juga diwarnai dengan bumbu-bumbu kisah romantis.
Apple of My Eye memang sudah ditunggu-tunggu banyak orang karena dimainkan oleh akor dan aktris Korea terkenal. Siapa sajakah pemain drama Korea terbaru yang satu ini? Seperti apa kisah yang diangkat dalam drakor Apple of My Eye? Simak informasi lengkap tentang Apple of My Eye di artikel ini!
Sekilas Tentang Drama Korea Apple of My Eye
Apple of My Eye merupakan sebuah drama Korea yang disutradarai oleh Choi Ji Yeong. Naskah drama Korea ini ditulis langsung oleh Chae Hye Young, Yoo Sang Young, dan Baek Eun Jung.
Apple of My Eye juga dikenal dengan judul lainnya, seperti Okiya, Geumiya, My Jade, dan My Gold. Pemain utama dalam drama ini adalah Seo Jun Young dan Yoon Da Young. Keduanya merupakan aktor/ aktris dengan kemampuan akting yang tidak perlu diragukan lagi.
Tidak heran jika sudah banyak fans yang menunggu-nunggu drama ini tayang. Hingga saat ini pihak KBS sudah menerbitkan poster Apple of My Eye yang didesain dengan nuansa warna orange, sehingga terlihat cerah.
Drama yang baru akan ditayangkan ini juga sudah menayangkan dua buah video cuplikan atau video teaser kepada masyarakat melalui YouTube maupun Instagram. Banyak respon positif yang diberikan masyarakat untuk mendukung drakor ini setelah melihat teaser-nya.
Anda juga pasti merasa penasaran dengan drama Korea yang satu ini setelah melihat video teaser-nya.
Jadwal dan Waktu Apple of My Eye Ditayangkan
Pada awalnya, Apple of My Eye direncanakan akan mulai tayang sejak akhir Maret atau lebih tepatnya mulai 27 Maret 2023. Rencananya drama Korea yang satu ini akan menampilkan episode terakhirnya hingga 8 September 2023.
Selain itu, rencananya drama Korea bertema keluarga yang satu ini akan ditampilkan hingga mencapai 120 episode. Jumlah episodenya memang cukup banyak, tetapi alur ceritanya yang menarik pasti tidak akan membuat penonton merasa bosan.
Drama Korea baru ini dapat dinikmati setiap hari Senin hingga Jumat. Durasi drama Korea Apple of My Eye selama kurang lebih 30 menit mulai pukul 20.30 hingga 21.00. Apple of My Eye akan ditayangkan melalui jaringan KBS dengan Bahasa Korea.
Pada awalnya, drama Korea ini memang memiliki jadwal tayang menggantikan drama Korea sebelumnya berjudul “The Love in Your Eyes”. Namun, pada akhirnya terjadi beberapa perubahan jadwal tayang karena alasan tertentu.
KBS melalui media sosial Instagram @kbsworldtv memberikan konfirmasi bahwa jadwal tayang Apple of My Eye mengalami sedikit perubahan. Anda bisa menyaksikan Apple of My Eye mulai tanggal 3 April 2023 pada pukul 8.50 pm waktu setempat.
Selain melalui siaran channel KBS, drama Korea terbaru ini juga ditayangkan di berbagai platform lainnya. Misalnya, Anda bisa menyaksikannya melalui platform Viki maupun platform lainnya.
Sinopsis Apple of My Eye
Apple of My Eye merupakan drama Korea terbaru yang tayang sejak akhir Maret 2023 atau masih berstatus ongoing. Drama Korea yang satu ini memiliki genre keluarga dengan kisah romantis. Selain itu, Apple of My Eye juga dapat dikategorikan sebagai melodrama.
1. Cerita tentang Perjuangan Ayah untuk Keluarganya
Sinopsis Apple of My Eye memiliki fokus cerita tentang sebuah keluarga yang membesarkan seorang anak. Banyak kisah sedih tentang keluarga yang akan diangkat dalam drama Korea ini. Selain itu, ada pula banyak kisah bahagia dan indahnya hidup dengan keluarga yang akan dipertontonkan dalam drama.
Apple of My Eye menceriakan tentang seorang ayah tunggal bernama Geum Kang San yang berjuang untuk menghidupi anaknya seorang diri. Anaknya yang mulai tumbuh menjadi remaja dengan segala tingkah dan sikapnya.
Tidak mudah membesarkan seorang anak remaja yang sedang tumbuh menjadi pribadi sangat aktif, ceria, sekaligus moody. Selain itu, Geum Kang San juga harus berjuang untuk bekerja keras demi membiayai hidup keluarganya.
Drama Korea ini juga akan mengangkat atau memperlihatkan kehidupan anak Geum Kang San ketika masih SMA yang dipenuhi oleh berbagai ambisi. Ia bahkan mengikuti berbagai kontes menyanyi atau menari untuk mendapatkan pembuktian diri.
Konflik antara Geum Kang San dan putrinya yang masih remaja juga akan dihadirkan dalam drakor ini. Tentu saja Geum Kang San harus mengambil sikap bijaksana untuk menyelesaikan masalah tersebut dan memberi pengertian kepada putri tercintanya.
2. Kisah Kehidupan Cinta dan Romansa
Selain fokus pada kehidupan keluarga, Apple of My Eye juga menceritakan kisah romantis di dalam alur ceritanya. Kisah cinta di dalam drakor ini juga memiliki alur yang cukup menarik diikuti dan tidak terlalu berbelit-belit.
Drama Korea yang satu ini tidak akan membosankan karena banyak juga adegan yang lucu dan membuat tertawa. Pembawaan akting para pemain juga sangat luwes, sehingga adegan komedi dan lucu juga terlihat santa dan akan menarik perhatian.
Bagaimana kisah perjuangan Geum Kang San sebagai orang tua tunggal? Mampukah ia membesarkan anak perempuannya dengan semua sikapnya? Kisah lebih lengkap tentang drama Korea yang satu ini bisa langsung disaksikan melalui KBS1.
Daftar Pemain dalam Drakor Apple of My Eye
Siapa pemain Apple of My Eye? Jika penasaran dan belum mengetahuinya, maka berikut ini beberapa aktris dan aktor yang memainkan drama Korea berjudul Apple of My Eye, yaitu:
- Seo Jun Young berperan sebagai Geum Gang San (Seorang ayah tunggal yang penuh perjuangan membesarkan anaknya seorang diri)
- Yoon Da Young berperan sebagai Ok Mi Rae
- Bae Da Bin berperan sebagai Ok Mi Ra
- Kim Shi Hoo berperan sebagai Dong Joo Hyuk
- Song Chae Hwan berperan sebagai Ma Hong Do
- Choi Jae Won berperan sebagai Geum Sun Dal
- Kang Eun Tak berperan sebagai Geum Jung San
- Kang Da Hyun berperan sebagai Lee Ye Joo
- Philip Choi berperan sebagai Eun Sang Soo
- Kim Ho Young berperan sebagai Mi Jung
- Kim Si Eun berperan sebagai Geum Jan Di
- Kim Dong Yoon berperan sebagai Ok Chae Hyun
- Lee Eung Kyung berperan sebagai Hwang Chan Ran
- Ban Mi Jung berperan sebagai Jang Ho Rang
Selain nama yang sudah disebutkan, drama Korea Apple of My Eye juga dimainkan oleh beberapa aktris dan aktor pendukung lainnya. Para pemain drama ini dikenal memiliki kemampuan akting yang baik, sehingga membuat Drakor ini benar-benar ditunggu oleh para penggemarnya.
Sinopsis Apple of My Eye secara garis besar menceritakan tentang kehidupan sedih maupun bahagia yang dijalani oleh sebuah keluarga. Penasaran dengan cerita lengkapnya? Tonton saja drama Korea Apple of My Eye yang mulai tayang sejak awal April 2023!
Baca Juga:
- Sinopsis Oasis Drama Korea, Review & Pemainnya Lengkap
- Sinopsis Unlock My Boss FULL Episode, Berakhir Plot Twist?
- Sinopsis Crash Course in Romance FULL dan Daftar Pemainnya
- Sinopsis Divorce Attorney Shin Drakor Netflix Viral & Pemainnya
- Sinopsis Drama Korea The Real Has Come KBS, Tayang Disini!
- Sinopsis Ghost Doctor Drakor Rain & Kim Bum Viral FULL Episode
- Sinopsis Melancholia Drakor, Review Alur Cerita & Pemainnya