Diskop.id – Madura United akan bertanding melawan PSM Makassar di pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023. Simak prediksi Madura United vs PSM Makassar yang akan berlangsung Jumat, 31 Maret 2023 pukul 20.30 WIB.
Pertandingan ini dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar atau Vidio. Laga antara Madura United vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan. Duel malam ini diprediksi berlangsung alot.
Prediksi Madura United vs PSM Makassar
Tim tamu PSM Makassar membutuhkan kemenangan untuk lebih cepat mengunci gelar juara di BRI Liga 1 2022/2023. Berita nya saat ini, PSM Makassar adalah tim yang menempati posisi puncak klasemen sementara dengan perolehan 59 poin.
Tim berjuluk Juku Eja ini masih was-was karena dibayang-bayangi Persib Bandung, yang ada di posisi kedua dengan selisih 10 poin. Meski begitu, tuan rumah Madura United tentunya tak akan membiarkan Juku Eja untuk mencuri poin.
Tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ini diyakini akan memberikan perlawanan yang sengit saat menghadapi PSM Makassar. Terlebih, Madura United adalah salah satu tim yang dapat menumbangkan PSM Makassar di musim ini. Selain Madura United, PSM Makassar pernah dikalahkan oleh Persija Jakarta.
Di laga terakhir, Madura United haus puas dengan hasil imbang dan meraih satu poin saat berhadapan dengan Bali United. Hasil seri tersebut membuat Madura United berada di posisi keenam dengan perolehan 49 poin.
Sedangkan untuk PSM Makassar, di laga terakhir ia berhasil meraih kemenangan saat melawan Bhayangkara FC dengan skor 3-1. Tiga gol itu dicetak oleh Anderson Salles, Kenzo Nambu, dan Ananda Raehan.
Kemenangan tersebut membuat posisi PSM Makassar bertahan di puncak klasemen BRI Liga 1. Kedua tim baik Madura United dan PSM Makassar dinilai sama-sama mempunyai kualitas pemain yang apik dan luar biasa.
Di laga malam ini, Madura United diuntungkan karena bermain di kandang sendiri. Sedangkan PSM Makassar di laga ini memerlukan tiga poin untuk meraih gelar juara BRI Liga 1 2022/2023. Kemenangan di laga terakhir, menjadi modal penting untuk tim Juku Eja.
Performa 5 Laga Terakhir dan Head to Head Kedua Tim
Head to head
- PSM Makassar 0-1 Madura United berlangsung pada 15 Desember 2022
- PSM Makassar 1-0 Madura United berlangsung pada 8 Januari 2022
- Madura United 1-1 PSM Makassar berlangsung pada 12 September 2021
- PSM Makassar 1-0 Madura United berlangsung pada24 Oktober 2019
- Madura United 2-0 PSM Makassar berlangsung pada 4 Juli 2018
5 laga terakhir Madura United
- Madura United 0-0 Persija Jakarta berlangsung pada 26 Februari 2023
- Madura United 0-1 Borneo FC berlangsung pada 3 Maret 2023
- PSIS Semarang 0-2 Madura United berlangsung pada 7 Maret 2023
- Madura United 2-1 PSS Sleman berlangsung pada 11 Maret 2023
- Bali United 1-1 Madura United berlangsung pada 16 Maret 2023
5 laga terakhir PSM Makassar
- PSM Makassar 2-0 Dewa United berlangsung pada 1 Maret 2023
- PSM Makassar 3-2 Persis Solo berlangsung pada 5 Maret 2023
- Persikabo 1973 0-1 PSM Makassar berlangsung pada 9 Maret 2023
- Persita Tangerang 0-0 PSM Makassar berlangsung pada 14 Maret 2023
- PSM Makassar 3-1 Bhayangkara FC berlangsung pada 17 Maret 2023
Prediksi Line Up Atau Susunan Pemain
Madura United (4-3-3): Rendy Oscario, Alberto Goncalves, Zulfiadi, Cleberson, Alexvan Djin, Reva Adi, Bayu Gatra, Hasim Kipuw, Lee Yu-jun, Jaja, Esteban Vizcarra, Bayu Gatra.
Pelatih Madura United: Rahmad Basuki
PSM Makassar (3-5-2): Reza Pratama; Erwin Gutawa, Yuran Fernandes, Akbar Tanjung; Wiljan Pluim, Yance Sayuri, Ananda Raehan, Muhammad Arfan, Yakob Sayuri; Ramadhan Sananta, Everton.
Pelatih PSM Makassar: Bernardo Tavares.
Prediksi Skor Madura United vs PSM Makassar
Di lima laga terkahir Madura United dan PSM Makassar bermain sama kuat. Baik Madura United dan PSM Makassar sama-sama meraih dua kemenangan dan sisanya seri. Meski begitu, PSM Makassar tetap diunggulkan untuk menjadi pemenang.
Tim asuhan Bernardo Tavares ini tengah berada dalam tren kemenangan. PSM Makassar diprediksi akan unggul melawan Madura United. Prediksi skor Madura United vs PSM Makassar adalah 1-2.
Demikian ulasan mengenai prediksi Madura United vs PSM Makassar, yang akan bertanding Jumat (31/3/2023) pukul 20.30 WIB.
Baca Juga:
- Prediksi Inter Milan vs Fiorentina 1 April 2023 Liga Italia Malam Ini
- Prediksi Cremonese vs Atalanta 1 April 2023 Malam Ini, Akurat!
- Prediksi Persija Jakarta vs Persib Bandung BRI Liga 1 31 Maret
- Prediksi Bhayangkara FC vs RANS Nusantara Malam Ini
- Prediksi Dewa United vs Persik Kediri BRI Liga 1 Malam Ini