Diskop.id – Di matchday 2 Grup J Kualifikasi Euro 2024, Luksemburg akan menghadapi Portugal. Simak, prediksi Luksemburg vs Portugal yang akan berlangsung pada Senin, 27 Maret 2023 pukul 01.45 WIB atau malam dini hari nanti.
Prediksi skor, susunan pemain, hingga head to head Luksemburg vs Portugal bisa dilihat di Diskop.id. Pertandingan Luksemburg vs Portugal akan berlangsung di Stade de Luxembourg. Baik Luksemburg dan Portugal melalui laga pertama tanpa kebobolan gol.
Yang membedakan adalah Luksemburg bermain seri dengan skor 0-0 dengan tuan rumah Slovakia. Sedangkan, Portugal berhasil menaklukkan Liechtenstein di Lisbon dengan skor telah 4-0 tanpa balas. Kemenangan itu diraih lewat gol Bernardo Silva dan Joao Cancelo.
Sedangkan untuk kapten Portugal, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol melalui tendangan bebas dan eksekusi penalty. Pelatih baru Portugal, Roberto Martinez berhasil memberikan kemenangan di laga pertamanya.
Dalam laga tandang kali ini, Portugal mengincar kemenangan kedua saat melawan Luksemburg. Berdasarkan kualitas timnas Portugal di atas kerta, seharusnya tim ini mampu untuk memenangkan pertandingan.
Siapakah yang akan menang dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2024 malam dini hari nanti? Berhasilkan Portugal menorehkan kemenangan keduanya atau Luksemburg yang akan mencuri poin? Simak ulasan prediksi Luksemburg vs Portugal di bawah ini.
Head to Head dan Performa Luksemburg dan Portugal
5 Pertemuan Terakhir
- Portugal 5-0 Luksemburg (Kualifikasi Piala Dunia) berlangsung pada 13 Oktober 2021
- Luksemburg 1-3 Portugal (Kualifikasi Piala Dunia) berlangsung pada 31 Maret 2021
- Luksemburg 0-2 Portugal (Kualifikasi Euro) berlangsung pada 17 November 2019
- Portugal 3-0 Luksemburg (Kualifikasi Euro) berlangsung pada 12 Oktober 2019
- Luksemburg 0-2 Portugal (Friendly) berlangsung pada 18 November 2015
5 Pertandingan Terakhir Luksemburg (S-M-S-S-S)
- Turki 3-3 Luksemburg (UNL) berlangsung pada 23 September 2022
- Luksemburg 1-0 Lithuania (UNL) berlangsung pada 26 September 2022
- Luksemburg 2-2 Hungaria (Friendly) berlangsung pada 18 November 2022
- Luksemburg 0-0 Bulgaria (Friendly) berlangsung pada 20 November 2022
- Slovakia 0-0 Luksemburg (Kualifikasi Euro) berlangsung pada 24 Maret 2023
5 Pertandingan Terakhir Portugal (M-K-M-K-M)
- Portugal 2-0 Uruguay (Piala Dunia) berlangsung pada 29 November 2022
- Korea Selatan 2-1 Portugal (Piala Dunia) berlangsung pada 2 Desember 2022
- Portugal 6-1 Swiss (Piala Dunia) berlangsung pada 7 Desember 2022
- Maroko 1-0 Portugal (Piala Dunia) berlangsung pada 10 Desember 2022
- Portugal 4-0 Liechtenstein (Kualifikasi Euro) berlangsung pada 24 Maret 2023
Prediksi Susunan Pemain Luksemburg dan Portugal
Luksemburg (4-5-1): Moris; Chanot, Pinto, Bohnert, Gerson; Barreiro, Olesen, Sinani, Pereira, Saches; Rodrigues.
Pelatih Luksemburg: Luc Holtz.
Portugal (3-5-2): Patricio; Dias, Danilo, Inacio; Silva, Cancelo, Fernandes, Palhinha, Guerreiro; Felix, Ronaldo.
Pelatih Portugal: Roberto Martinez.
Statistik dan Prediksi Skor Luksemburg vs Portugal
- Luksemburg hanya menang sekali di tujuh laga terakhir.
- Luksemburg selalu gagal untuk mencetak gol di dua laga terakhir.
- Portugal tak ada hasil seri di 12 laga terakhirnya.
- Portugal di delapan dari 12 laga terakhir selalu mencetak minimal dua gol.
- Portugal selalu menang di 12 laga terakhir melawan Luksemburg.
- Portugal di sembilan dari 12 laga terakhir melawan Luksemburg selalu mencetak minimal tiga gol.
- Portugal mencatakan lima clean sheet dan hanya kebobolan satu gol di enam laga terakhir melawan Luksemburg.
Dari statistik di atas, performa Portugal lebih diunggulkan di atas kertas dari Luksemburg. Di laga malam dini hari nanti, Timnas Portugal layak diunggulkan untuk menang. Prediksi skor Luksemburg vs Portugal adalah 0-3.
Itulah, prediksi Luksemburg vs Portugal di Kualifikasi Euro 2024 pada 27 Maret 2023 pukul 01.45 WIB. Prediksi skor, susunan pemain, head to head Luksemburg vs Portugal.
Baca Juga:
- Prediksi Malta vs Italia Kualifikasi Euro 2024 27 Maret 2023
- Jadwal & Prediksi Argentina vs Curacao 28 Maret 2023 Malam Ini
- Prediksi Kazakhstan vs Denmark di Kualifikasi Euro 2024 Malam Ini
- Prediksi Indonesia vs Burundi FIFA Matchday: Skor, Line Up, H2H
- Prediksi Skor Persebaya vs Persikabo Hari Ini BRI Liga 1
- Prediksi Nottingham Forest vs Wolves 1 April 2023 Liga Inggris
- Prediksi Crystal Palace vs Leicester City 1 April 2023 Liga Inggris
- Prediksi Arsenal vs Leeds United 1 April 2023, Jamin Akurat!
- Prediksi Chelsea vs Aston Villa 1 April 2023 Liga Inggris 2022/2023