Diskop.id – Polri atau Kepolisian Negara Republik Indonesia telah membuka pendaftaraan penerimaan Polri 2023 untuk Bintara, Akademi Polisi (Akpol), dan Tamtama. Banyak yang menanyakan penerimaan Polri 2023 Bintara, Akpol, dan Tamtama kapan dibuka?
Polri telah resmi membuka pendaftaran Polri 2023 Bintara, Akpol, dan Tamtama secara online. Pendaftaraan Polri 2023 Bintara, Akpol, dan Tamtama itu berlangsung sejak Rabu, 5 April 2023 hingga 14 April 2023.
Melalui As SDM atau Asisten Kapolris Bidang Sumber Daya Manusia Polri, yakni Irjen Dedi Prasetyo menegaskan, bahwa seluruh proses pendaftaran Polri 2023 gratis atau tak dikenakan biaya sepeserpun. Irjen Dedi menekankan bahwa tak ada calo untuk pendaftaran penerimaan Polri 2023.
Waktu pendaftaran Polri 2023 hanya berlangsung selama 9 hari. Oleh karena itu, bagi masyarakat yang sesuai dengan syarat, maka bisa langsung melakukan pendaftaran.
Pendaftaran Polri 2023 untuk Bintara, Tamtama, dan Akpol ini dibuka khusus siapapun yang mempunyai ijazah SMA/SMK/MA sederajat. Dan memang memiliki minat untuk ikut tahapan seleksi menjadi calon anggota Polri lewat jalur Taruna Bintara.
Usia minimal pendaftaran Polri 2023 adalah 17 tahun 7 bulan dan usia maksimalnya adalah 21 tahun. Pendidikan untuk Bintara Polri ini akan berlangsung selama tujuh bulan. Untuk Tamtama pendidikannya juga lima bulan. Khusus Tamtama hanya bisa diikuti oleh peserta laki-laki, dengan usia 16 hingga 22 tahun.
Terdapat beberapa syarat penerimaan Polri 2023 Bintara. Untuk mengetahui apa saja syaratnya, simak ulasannya di bawah ini.
Syarat Pendaftaraan Penerimaan Polri 2023 Bintara
Di bawah ini adalah beberapa syarat pendaftaran Polri 2023 Bintara yang harus diketahui.
- Peserta adalah WNI atau Warga Negara Indonesia.
- Peserta mempunyai ijazah SMA/SMK/MA sederajat.
- Peserta bukanlah mantan atau anggota dari TNI/ASN/Polri atau yang pernah mengikuti pendidikan TNI/Polri.
- Setia kepada NKRI, UUD 1945, dan Pancasila.
- Peserta harus sehat secara jasmani dan rohani.
- Peserta harus berusia 18 tahun saat dilantik sebagai Polri.
- Tak pernah terlibat kasus pidana.
- Peserta harus jujur, berwibawa, berkelakuan baik, dan adil.
Setelah memenuhi syarat di atas, calon peserta bisa langsung melakukan pendaftaran melalui online. Simak caranya di bawah ini.
Cara Daftar Polri 2023 Bintara
- Masuk ke laman resmi Polri atau klik ini
- Buat akun di laman resmi tersebut.
- Di menu ‘Jadwal Seleksi’ memilih ‘Bintara’.
- Isi formulir identitas pendaftar dengan teliti dan benar. Identitas harus sesuai dengan kartu identitas diri (KTP).
- Pendaftar akan mendapatkan nomor registrasi usai mengisi formulir identitas. Yang berisikan email juga password untuk dapat login dan mendaftar.
- Masuk ke dalam akun. Lalu unggah surat-surat atau berkas penting seperti ijazah, KTP, dan surat pendukung lain yang diminta.
- Wajib mencetak kartu formulir online jika telah menyelesaikan unggahan berkas penting. Kartu tersebut digunakan untuk melakukan verifikasi di Polres terdekat.
Peserta nantinya akan menghadapi beberapa seleksi yang dilakukan oleh pihak Polri. Hal ini berguna untuk menjaring peserta terbaik yang akan menjadi Bintara polisi.
Rangkaian Proses Seleksi Penerimaan Polri 2023 Bintara
- Pendaftaran dan seleksi penerimaan Bintara Polri 2023.
- Panitia dan calon anggota Polri dan orang tua wali akan diambil sumpah integritas.
- Adanya tahap pemeriksaan kesehatan untuk tahap satu.
- Dilakukan test psikologi tahap satu.
- Dilakukan test akademik.
- Dilakukan test aspek pengetahuan dan kompetensi keahlian Bakomsus.
- Akan ada uji jasmani dan antro. Dan dilakukan test perilaku Bakomsus dan keahlian keterampilan.
- Dilakukan siding terbuka, juga ada pengumuman menuju pemeriksaan kesehatan tahap dua.
- Adanya pemeriksaan kesehatan untuk tahap kedua.
- Dilakukan PMK atau Penelusuran Mental Kepribadian dan test psikologi tahap dua atau wawancara.
- Adanya pemeriksaan administrasi akhir.
- Supervisi Bintara Polri.
- Terakhir adalah sidang terbuka kelulusan akhir calon taruna Bintara Polri.
Demikian, penjelasan mengenai penerimaan Polri 2023 Bintara kapan dibuka lengkap dengan syarat dan cara pendaftaran Polri 2023 Bintara. Semoga membantu, ya.
Baca Juga:
- Kapan Hari Paskah dan Jumat Agung 2023? Simak Jadwalnya
- Boruto Episode 294 Kapan Rilis? Cek Bocorannya Disini
- THR PNS Guru dan Dosen 2023 Kapan Cair? Cek Besarannya
- THR TNI Polri 2023 Kapan Cair dan Berapa Besarannya?
- Kapan THR Harus Diberikan Kepada Karyawan? Ini Aturannya!
- Jujutsu Kaisen Season 2 Kapan Rilis? Intip Sinopsisnya
- Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023 Online, Simak Syaratnya
- MUDIK GRATIS Jasa Raharja 2023: Cara Dapatkan & Syaratnya!
- Pinjaman BCA 2023 untuk KUR Langsung Cair, Begini Syaratnya
- Cara Cek Bantuan UMKM BRI Online Langsung Cair 2,4 Juta