Jika banyak yang ingin mencari rekomendasi smartphone Android murah tetapi dengan segudang fitur, seperti Redmi Note 12 Pro 5G adalah pilihan terbaik saat ini. Pasalnya seri terbaru ini tentu akan meledak pada perilisannya.
Dari berbagai sumber yang telah didapatkan bahwa smartphone Redmi Note 12 Pro 5G akan rilis pada bulan Maret 2023. Bukan tidak mungkin jika nantinya smartphone ini akan menjadi gadget goib karena sulit ditemukan.
Perusak Pasar HP 3 Jutaan! Alasan Mengapa Harus Beli Redmi Note 12 Pro 5G Tahun 2023, Pantas Saja Laris Manis
Redmi Note 12 Pro 5G sendiri masih menjadi incaran banyak pengguna gadget lantaran memberikan spesifikasi gahar tetapi dengan harga yang sangat terjangkau. Diketahui harga yang akan diperjualkan sekitar 3 jutaan.
Kabar gembiranya adalah smartphone ini sudah mengantongi TKDN dari Kemenperin pada bulan oktober 2022. Dengan harga 3 jutaan sudah mendapatkan fitur 5G dan NFC sedikit fitur yang diberikan dan berikut ini adalah alasan mengapa harus membeli gadget ini diantaranya;
1. Desain yang Sangat Menarik
Setelah melihat sekilas pada tampilan dan desain dari smartphone Redmi Note 12 Indonesia yang sangat menarik. Hal ini terlihat pada kerangka body ponsel yang dikemas secara flat seperti iPhone.
Dengan tampilan seperti ini tentu membuatnya seperti smartphone premium dan merasakan seperti memegang ponsel kelas atas. Ada juga permukaan plastik yang seolah-seolah dibuat seperti kaca lengkap dengan warna putih, hitam, pink dan biru mengkilap atau glowing.
Tidak hanya itu, bagian desain menarik ini berpadu dengan bumper kamera yang terasa seperti memiliki ponsel mahal. Sebuah nilai tambah dari Redmi Note 12 Pro 5G yang hanya dibandrol kisaran 3 jutaan.
2. Dibekali Layar Amoled dan Refresh 120 Hz
Alasan kuat lainnya mengapa harus membeli ponsel Redmi Note 12 Pro 5G ini adalah layar AMOLED dengan refresh rate 120 Hz. Diketahui bahwa Asus ROG Phone II juga membekali dengan refresh rate yang sama.
Dengan melihat spesifikasi layar dari ponsel ini akan langsung mengetahui bahwa ponsel ini dirancarng untuk memberikan pengalaman visual yang menyenangkan. Balutan panel AMOLED ukuran 6.67 Inch pada resolusi Full HD+.
Mata pengguna akan senantiasa dimanjakan saat menonton fim, menikmati konten ataupun sekedar menjelajahi web. Tidak hanya itu, ponsel ini juga menghadirkan tampilan animasi dua kali lebih mulus saat layar di-scroll.
3. Kinerja Gaming yang Gahar
Alasan kinerja gaming yang menjadi faktor utama mengapa smartphone ini snagat direkomendasikan. Redmi Note 12 Pro 5G hadir dengan chipset yang terbilang powerful di kelasnya yakni MediaTek Dimensity 1080.
Dengan hadirnya series dimensity 1080, kinerja dari smartphone ini sudah setara dengan snapdragon 778G. Meskipun tidak segahar Snapdragon 778G, tapi chipset ini merupakan upgrade dari pendahulunya dengan chipset Dimensity 929.
Perubahan yang terasa dari chipset MediaTek Dimensity 1080 adalah kemampuan kamera chip yang mampu menangani data gambar dari sensor hingga 200 megapixel dari yang sebelumnya sekita 108 megapixel.
4. Kamera Sangat Menjanjikan
Tidak hanya handal dari sisi permainan, tapi juga kemampuan fotografi yang cukup solid. Dari kamera belakang tersemat tiga kombinasi lensa yang terdiri atas kamera utama 50 MP sony IMX 766 Ois, kamera Ultra wide 8 MP dan kamera Makro 2 MP.
Yang membuat banyak orang sangat antusias dengan smartphone ini adalah sensor Sony IMX766 yang notabene sensor tersebut terdapat pada ponsel di kisaran 5 jutaan. Kemudian untuk kamera depan dibekali selfie kamera 16 MP sensor Omnivision.
5. Konektivitas Sangat Lengkap
Redmi Note 12 Pro 5G memiliki konektivitas yang terbilang sangat lengkap mulai dari konfigurasi stereo speaker yang terdapat di bagian bawah dan speaker kedua yang terdapat di bagian atas sekaligus sebagai artis.
Ponsel ini juga didukung dengan fitur Dolby Atmos untuk menyesuaikan profil suara sesuai dengan aktivitas yang dilakukan. Hal ini yang telah memberikan kenyamanan audio optimal mulai dari saat menonton film, mendengarkan musik atau bermain game.
Selain itu, fitur yang paling dicari adalah hadirnya fitur NFC yang berguna untuk mengecek saldo e-Toll atau e-Money. Bahkan ada juga fitur Liquid cool Technology 2.0 agar dapat menurunkan suhu lebih cepat.
Terbaik di 3 Jutaan! Lihat Spesifikasi Lengkap Smartphone Redmi Note 12 Pro 5G dan Harga Sesuai Variannya
Dengan beberapa informasi tentang alasan mengapa ponsel ini sangat ditunggu-tunggu tentu banyak yang masih penasaran dengan harga pastinya. Ternayta ada beberapa bocoran yang telah admin diskop.id dapatkan.
Tidak hanya itu, beberapa ulasan diatas juga masih belum lengkap dan detail yang akan dibagikan ini akan memberikan gambaran betapa luar biasanya ponsel ini. Berikut ini adalah informasi Redmi Note 12 Pro 5G harga dan spesifikasi lengkap di bawah ini.
Fitur | Spesifikasi |
OS Android | Android 12 |
Resolution/Protection | 1080 x 2400 px / Corning Gorilla Glass 5 |
Chipset | MediaTek Dimensity 1080 (6 nm) |
GPU | Mali-G68 MC4 |
Display | OLED 120 Hz, 500 nits |
Slot Card | Dual SIM, no card memory slot |
Main Camera | f/1.9 50 MP wide f/2.2 8 MP ultrawide f/2.4 2 MP macro 4K 30fps, 1080p 30/60/120fps, 720p 960fps (slowmo) f/2.5 16 MP Selfie Camera |
Comms | WiFi 802.11 BlueTooth 5.2 NFC Infrared port Radio USB Type-C 2.0, OTG |
Sensor | gyro, fingerprint, accelerometer, compass, proximity |
Battery | Li-Po 5000 mAh (Non-removable) |
Harga | 4/128GB – Rp2.582.000 6/128GB – Rp2.797.000 8/128GB – Rp3.228.000 8/256GB – Rp3.658.000 |
Smartphone Lainnya : HP Asus ROG Phone 6 Pro – Spesifikasi, Harga dan Fitur 2023