Aplikasi pinjol legal terbaru OJK kini menjadi buah bibir berbagai kalangan. Yang mana aplikasi ini menjadi salah satu solusi yang jadi pilihan banyak orang yang sedang membutuhkan dana cepat. Apalagi di era setelah pandemi ini yang mana ekonomi baru bisa bangkit setelah beberapa tahun lamanya.
Beberapa daftar aplikasi pinjol legal terbaru memang sudah begitu banyak ditemukan di internet. Hal ini tentu memudahkan para kalangan yang memang membutuhkan informasinya. Namun jangan salah pilih ya, karena kini memang banyak sekali aplikasi pinjol yang tidak resmi sehingga merugikan para kalangan yang menggunakannya. Jadi ketika ingin menggunakan aplikasi tersebut, maka pastikan keamanannya terlebih dahulu ya.
Biasanya beberapa aplikasi yang memang legal akan memberikan keterangan yang jelas terkait bunga pinjaman, tenor dan juga nomor izin yang diberikan oleh OJK. Sehingga informasinya lebih transparan dan dapat dipercaya. Kemudian biasanya untuk aplikasi yang memang terjamin keamanannya maka bunga dan juga pinjaman yang diberikan akan realistis.
Nah daripada bingung dalam menentukan aplikasi mana yang bisa digunakan untuk mendapatkan pinjaman online, admin diskop.id tentunya punya beberapa rekomendasi aplikasi pinjol legal terbaru 2023 yang bisa digunakan. Jika ingin tahu lebih dalam informasinya, bisa langsung saja ikuti pembahasan di bawah ini ya.
Daftar Pinjol Legal Terbaru OJK 2023
Ada beberapa daftar aplikasi pinjol legal terbaru yang bisa digunakan dengan aman dan sudah pasti memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sehingga jika ingin menggunakan jasanya maka tinggal pilih saja aplikasi pinjaman online mana yang ingin digunakan. Berikut ini daftar pinjol legal terbaru 2023.
Akulaku
Aplikasi yang pertama adalah Akulaku yang sepertinya sudah banyak diketahui oleh para kalangan. Aplikasi pinjaman online terpercaya satu ini memberikan pinjaman dengan limit mencapai puluhan juta lho. Bahkan tidak hanya bisa meminjam uang dalam aplikasi satu ini. Para pengguna juga bisa mendapatkan layanan untuk membeli berbagai barang dengan sistem cicilan.
Ada juga fitur Akulaku pay kredit yang bisa digunakan jika ingin berbelanja di e-commerce lain juga lho. Nah untuk pinjamannya sendiri, Akulaku memberikan tenor pinjaman lebih dari 91 hari ya. Mulai dari 3 sampai dengan 12 bulan. Saat membayar cicilan, nantinya para pengguna akan dikenakan biaya admin sebesar 1% dari pokok pinjaman dengan bunga 0.6% ya. Adapun maksimum APR dari pinjaman adalah sebesar 30% dan ini sudah termasuk biaya bunga dan juga admin.
Untuk waktu cicilan tentunya disesuaikan dengan besarnya pinjaman dan kemampuan seorang peminjam dalam mengembalikan uang atau mencicil utangnya ya. Jadi pastikan ketika mengajukan pinjaman, nominalnya harus sesuai dengan kemampuan. Untuk izin OJK sendiri tentunya jangan khawatir karena sudah terdaftar dengan nomor izin KEP-436/NB.11/2018.
Kredivo
Berikutnya ada Kredivo yang juga tidak kalah tenar dengan limit mencapai 30 juta. Menarik sekali ya, apalagi dalam aplikasi ini peminjam tidak dikenakan bunga apabila memilih cicilan dengan waktu 3 bulan. Namun jika lebih dari itu, maka akan tetap dikenakan bunga sebesar 2.6% dari pinjaman pokok. Memang sedikit lebih tinggi dibandingkan aplikasi sebelumnya.
Kemudian untuk persentase bunga tahunan maksimum sebesar 53,36% ya. Perlu diketahui bahwa Kredivo ini menjadi salah satu aplikasi yang dipercaya lho. Sampai-sampai aplikasinya menjadi yang terbaik di google play pada tahun 2017. Nah yang menariknya dari aplikasi pinjaman online terpercaya ini adalah bisa mengajukan pinjaman hanya dalam waktu 5 menit saja lho.
Untuk keamananya tak perlu diragukan tentunya, karena aplikasi ini sudah resmi OJK dan diawasi langsung. Perlu diketahui juga bahwa aplikasi ini tidak hanya memberikan pinjaman ya. Melainkan juga memberikan berbagai cicilan HP. laptop dan barang-barang lainnya. Bahkan lebih kerenya lagi Kredivo bisa pesan tiket online bayar nanti ya.
AdaKami
AdaKami adalah salah satu apk pinjol legal terbaru 2023 dengan dana online yang sangat cepat dan tanpa ribet ya. Aplikasi ini memberikan banyak sekali fitur kepada para penggunanya yang ingin melakukan pinjaman online. Dengan limit yang tinggi dan bunga yang rendah membuat aplikasi ini banyak diminati oleh para kalangan. Bahkan limitnya juga sangat besar lho, yaitu mencapai 80 juta.
Periode cicilan dalam aplikasi ini bisa dilakukan selama 3 sampai dengan 12 bulan ya. Kemudian suku bunga pertahun adalah 36% dengan biaya layanan yaitu 1.42% dari pokok pinjaman yang diajukan. Nah pada saat seorang peminjam mengajukan pinjaman juga tidak diperlukan agunan lho, dan yang pasti aplikasinya sudah resmi OJK dan akan melindungi privasi para penggunanya.
Ada beberapa cara membayar pinjaman uang online di AdaKami yaitu melalui transfer ATM, M-Banking dengan berbagai mitra AdaKami seperti Mandiri, BCA, BNI dan masih banyak bank besar lainnya.
UangMe
Selanjutnya ada juga aplikasi UangMe yang termasuk ke dalam aplikasi pinjol legal terbaru yang memberikan dana cepat kepada para penggunanya. Aplikasi ini memberikan pinjaman dengan limit sampai dengan 20 juta ya. Kemudian para peminjam tidak akan dikenakan biaya layanan. Tapi perlu diketahui bahwa aplikasi ini hanya bisa digunakan oleh kalangan dari umur 18 tahun saja dan memiliki pekerjaan ya. Dipastikan juga bahwa aplikasi ini legal dan aman bahkan sudah tersertifikasi ISO 27001.
Indodana
Ada juga aplikasi Indodana yang tidak hanya memberikan pinjaman online resmi OJK, melainkan juga memberikan dana PayLater kepada para penggunanya. Kredit pinjaman dalam aplikasi ini mencapai 25 juta dengan bunga 3% per bulannya dari pokok pinjaman yang dimiliki si peminjam. Untuk melakukan pinjaman dalam aplikasi ini juga tentunya sangat mudah ya. Hanya diperlukan KTP dan juga validasi pendapatan saja.
JULO Pinjol Legal Terbaru
Selanjutnya ada aplikasi JULO kredit online dan pinjaman. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini tidak hanya bisa digunakan untuk mengajukan pinjaman saja ya, melainkan juga bisa mengajukan kredit online. Pinjaman yang besar hingga 15 juta ini nantinya akan dikenakan bunga sebesar 4% per bulannya ya. Adapun syarat yang harus dipenuhi saat mengajukan pinjaman yaitu bertempat tinggal di Indonesia, berusia 21 sampai 60 tahun dan memiliki penghasilan minimal 2 juta perbulan.
Rupiah Cepat
Rupiah Cepat juga bisa jadi salah satu solusi bagi yang sedang mencari aplikasi pinjol legal terbaru 2023 ya. Yang mana aplikasi ini memberikan pinjaman dengan bunga yang sangat rendah dibandingkan dengan beberapa aplikasi lainnya lho. Karena bunga pertahun yang dikenakan hanya sebesar 24% sehingga bunga bulannya hanya sebesar 2% dari besarnya pinjaman yang diajukan.
Jika ingin mengajukan pinjaman, para pengguna tinggal isi saja formulir pinjaman uang online dan lakukan validasi data dengan menggunakan KTP ya. Kemudian dananya akan otomatis masuk ke rekening.
Tunaiku
Terakhir ada aplikasi Tunaiku yang juga tidak kalah menguntungkan. Aplikasi pinjl legal terbaru dan terpercaya satu ini memberikan dana dengan cepat dan tanpa jaminan serta tenor kredit yang cukup panjang lho. Jika beberapa aplikasi lainnya hanya memberikan jangka waktu 12 bulan kepada para penggunanya. Berbeda dengan Tunaiku yang memberikan tenor kredit dalam waktu yang cukup lama yaitu selama 20 bulan lho. Jadi para pengguna bisa lebih lama dalam mencicil utang.
Itulah beberapa daftar Pinjol Legal Terbaru cepat cair yang bisa digunakan ya. Pastikan ketika mengajukan pinjaman itu sesuai dengan kemampuan dalam membayar ya. Selamat mencoba.
Rekomendasi Lainnya :