Saat bulan Ramadhan, umat muslim melaksanakan shalat tarawih pada malam hari. Anak-anak umumnya turut antusias untuk berangkat ke masjid menjalankan ibadah tersebut. Para orang tua pun biasanya menyiapkan baju koko anak untuk tarawih agar mereka lebih bersemangat untuk beribadah.
Baju koko merupakan pakaian yang biasanya digunakan oleh umat muslim laki-laki saat menjalankan ibadah sholat maupun kegiatan keagamaan lainnya. Pakaian ini tergolong simpel dan mudah untuk digunakan serta memiliki banyak pilihan model.
Baju Koko Anak Untuk Tarawih
Sama halnya dengan orang dewasa, anak-anak juga tidak ingin ketinggalan terkait fashion atau penampilannya. Bahkan, saat ini harga pakaian untuk anak-anak cenderung lebih mahal dari orang tua. Jika Anda ingin membeli baju koko anak, bisa mempertimbangkan beberapa referensi berikut.
1. Baju Koko Motif Batik
Pilihan baju koko pertama adalah motif batik. Jika baju koko jaman dulu terkesan monoton dan tidak menarik, maka sekarang sudah mengalami banyak perubahan. Salah satunya dengan menggunakan kain yang bermotif batik.
Motif tersebut akan memberikan kesan berbeda pada baju koko sehingga terlihat lebih menarik. Anda dapat memilih untuk membeli baju dengan motif batik canting (tulis) maupun batik cap (printing). Perbedaan keduanya terletak dari cara pembuatan dan harganya.
Baju koko anak motif batik cap harganya lebih mahal daripada batik tulis karena proses pembuatannya menggunakan cara yang alami yaitu dengan tangan. Sementara untuk batik cap tergolong lebih murah karena menggunakan bantuan teknologi dengan pengerjaan yang lebih cepat.
Berbagai jenis motif batik baju koko anak yang di jual di pasaran. Mulai dari motif mega mendung, kawung, parang, truntum, dan masih banyak lagi. Selain itu, pilih warna baju yang disukai oleh anak agar mereka selalu ingin untuk menggunakannya.
2. Baju Koko Motif Abstrak
Selain batik, motif baju koko yang cocok untuk anak adalah abstrak. Motif ini tidak mengikuti pola atau model apapun, namun tetap menarik untuk dilihat. Motif abstrak umumnya dibuat dari berbagai jenis warna sehingga cenderung terlihat lebih cerah.
Nah, jika anak Anda tidak menyukai pakaian yang berwarna gelap atau monoton, maka baju koko motif abstrak dapat menjadi pilihan yang pas. Anda bisa memiliki jenis motif serta warna sesuai keinginan. Jangan lupa untuk memastikan apakah baju koko tersebut sepasang dengan celana atau tidak.
Jika tidak, maka Anda juga harus menyiapkan bawahan yang sesuai dengan baju koko. Misalnya, celana jeans atau celana bahan polos. Tujuannya agar warna motif abstrak yang cerah lebih menonjol dan tidak terlalu heboh atau ramai.
3. Baju Koko Dengan Aksen di Bagian Dada
Jika ingin membeli baju koko yang dapat digunakan untuk berbagai acara, maka pilihlah yang memiliki aksen di bagian dada. Baju koko jenis ini terbuat dari bahan yang berwarna polos dengan tambahan aksen pada bagian-bagian tertentu yang menonjol.
Umumnya, aksen tersebut berupa motif batik atau corak lain yang menciptakan nuansa elegan. Pemilihan warna aksen biasanya akan kontras dengan warna dasar baju koko. Anda bisa memilih apakah baju koko berlengan panjang maupun pendek.
Selain di dada, aksen seperti ini juga sering terdapat pada bagian leher sehingga terlihat seperti kerah. Pastikan Anda memperhatikan jenis kain yang digunakan untuk baju koko tersebut. Pilih yang terbuat dari bahan yang dapat menyerap keringat dan nyaman saat digunakan.
4. Baju Koko Dengan Aksen Saku
Pilihan baju koko anak untuk tarawih selanjutnya adalah yang memiliki aksen saku. Saat berangkat sholat tarawih, kadang anak-anak membawa uang yang akan disumbangkan ke masjid nantinya. Nah, menggunakan baju koko dengan aksen saku dapat memudahkan penyimpanan uang tersebut.
Baju koko jenis ini biasanya dibuat dalam bentuk setelan dengan perpaduan warna dasar. Misalnya, warna dominan baju adalah biru, maka aksen kantong dibuat dengan warna yang kontras agar jelas terlihat (putih, kuning, cokelat muda, dan lain-lain).
Adapun untuk pasangan baju koko yaitu celana panjang, bisa hanya menggunakan warna dominan maupun perpaduan warna. Jika baju koko anak sudah terlihat ramai, maka biasanya menggunakan setelan celana yang polos, begitupun sebaliknya.
5. Baju Koko Motif Garis
Motif garis sering digunakan pada berbagai jenis pakaian. Hal ini disebabkan karena motif tersebut mampu memberikan nuansa yang elegan dan cocok untuk dipadupadankan dengan warna apapun. Pada baju koko anak, motif garis dapat dibuat secara penuh maupun hanya pada bagian tertentu.
Apabila motifnya terdapat di keseluruhan baju koko, maka tampilannya akan terlihat lebih trendy dan kekinian. Akan tetapi, jika motif garis hanya terdapat pada bagian-bagian tertentu, maka tampilan yang ingin ditunjukkan oleh perancang adalah kesan kasual dan simpel.
Penggunaan baju koko jenis ini tidak hanya cocok untuk tarawih, namun bisa dalam acara-acara lain yang bersifat formal. Anak Anda akan tetap terlihat keren dengan gayanya terlebih jika pemilihan warnanya cocok dengan fashion outfit yang lain.
6. Baju Koko Motif Kombinasi
Baju koko anak untuk tarawih juga sangat pas dengan motif kombinasi. Motif ini menggabungkan pola garis maupun gambar tertentu untuk menciptakan desain yang menarik. Selain motif, pemilihan warna untuk baju ini sangat penting karena berpengaruh pada tampilan secara langsung.
Jika Anda memilih baju koko untuk anak jenis ini, maka sebaiknya gunakan bawahan yang simpel dan polos. Jangan lupa untuk memadupadankannya dengan sepatu berwarna polos agar kesan ramai pada baju koko tidak tumpang tindih dengan fashion outfit yang lain.
Agar lebih manis, Anda dapat memberikan kepada anak peci sebelum berangkat sholat tarawih. Dengan begitu, ia akan bisa membedakan penampilan yang menggunakan baju koko untuk beribadah dengan kegiatan lain.
7. Baju Koko Aksen Bordir
Aksen bordir juga sering digunakan pada pakaian, termasuk baju koko anak. Tampilan baju koko model seperti ini akan terlihat lebih menawan dan mewah. Aksen bordir biasanya dibuat di atas pakaian yang polos sehingga terlihat dengan jelas.
Bordir tersebut memiliki bentuk yang bermacam-macam tergantung kreativitas perancang. Akan tetapi, sebagian besar aksen bordir pada baju koko anak dibuat pada bagian depan khususnya dada. Pemilihan warna bordir ini hampir sama dengan batik yang terbuat dari kombinasi warna.
Jika baju koko dengan aksen bordir dibuat satu set dengan celana, maka pada bagian bawah celana juga biasanya terdapat bordir. Bahkan, tidak jarang perancang juga menambahkan aksen bordir pada bagian lengan baju koko.
8. Baju Koko Full Kancing
Secara umum, baju koko ada yang tanpa kancing sehingga langsung dipasang layaknya kaos, namun ada juga yang tidak. Nah, jenis seperti ini biasanya menggunakan full kancing sehingga digunakan seperti kemeja.
Baju koko full kancing tersedia dalam lengan pendek maupun panjang dan pendek dengan warna yang bervariasi. Selain itu, pastikan Anda membeli baju koko dengan bahan yang berkualitas agar dapat tahan lama, nyaman, serta mudah menyerap keringat.
Mengajarkan ibadah harus dimulai sejak masa kanak-kanak. Di bulan Ramadhan, Anda dapat memberikan semangat beribadah dengan menyiapkan baju koko anak untuk tarawih. Tersedia berbagai macam pilihan seperti motif batik, abstrak, garis, full kancing, berkantong, dan lainnya.
Baca Juga: