Baju lebaran memang banyak variasinya. Apalagi baju lebaran untuk muslimah trendy masa kini. Salah satu jenis baju lebaran yang tengah digandrungi banyak wanita muslimah saat ini ialah baju lebaran bergo. Terdengar sederhana, namun bisa membuat penampilan kian cantik dan anggun.
Baju bergo tampaknya selalu mampu menjadi andalan wanita muslimah yang ingin tampak syar’I namun juga tetap terlihat menawan. Baju seperti ini bisa dikombinasikan dengan hijab apapun. Siapa saja bisa langsung melakukan mix & match untuk mendapatkan mode pakaian syar’I yang kekinian.
Tips Mix & Match Baju Lebaran Bergo
Di momen lebaran banyak orang yang ingin mengenakan segala hal baru. Salah satunya adalah baju lebaran baru. Bahkan momen lebaran sangat identik dengan baju baru sebagai baju terbaik yang dapat dikenakan di hari raya.
Membeli baju baru di momen lebaran dianggap sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT. Selain itu, membeli baju baru juga bisa dijadikan sebagai salah satu tanda mengagungkan Allah SWT. Lalu, seperti apa mode mix & match baju lebaran bergo untuk momen terbaik hari raya?
1. Bergo Chic
Mix & match baju bergo memang gampang-gampang susah. Namun, mode bergo chic tampaknya bisa menjadi perpaduan berpakaian muslimah di momen lebaran yang bagus. Pakaian bergo bisa dikombinasikan dengan setelan outer blouse untuk mendapatkan kesan yang lebih trendy.
Nah, berbeda halnya dengan hijab bergo. Untuk yang suka mengenakan hijab bergo dan ingin menerapkannya di momen lebaran, sebaiknya cobalah untuk mengenakan hijab bergo yang dikombinasikan dengan blouse serta rok plisket. Dijamin, penampilan akan kian bagus dan nyentrik.
Padukan juga dengan warna pakaian yang sesuai dengan mood. Misalnya, karena lebaran merupakan momen spesial, sebaiknya gunakanlah warna-warna yang cerah untuk membawa nuansa yang cerah pula seharian nanti.
2. Bergo Gamis
Mengenakan baju lebaran dengan model bergo alias yang terlihat besar menjadi pilihan yang tidak kalah bagus. Bergo sangat cocok dikenakan untuk muslimah yang ingin tetap berpenampilan syar’I namun juga selalu penuh gaya.
Kemudian, jika ingin mengenakan kerudung bergonya saja, mungkin perpaduan kerudung bergo dengan gamis bisa menjadi opsi yang bagus. Cobalah untuk mengenakan perpaduan ini dengan warna-warna yang kalem.
Mengenakan perpaduan seperti ini sebetulnya amat cocok dilakukan ketika menyambut para tamu yang singgah ke rumah di hari raya. Cobalah juga untuk mengenakan riasan yang simpel sehingga tidak terlalu kontras dengan pakaian yang dikenakan tersebut.
3. Bergo Feminin
Baju lebaran bergo femimin mungkin juga cocok dikenakan ketika ada di momen hari raya. Ada begitu banyak pilihan baju bergo dengan warna yang sangat feminin. Misalnya, baju bergo dengan warna merah muda atau merah jambu.
Namun, jika ingin mengenakan hijab bergo, para wanita muslimah juga bisa memilih nuansa warna yang kalem, soft dan tentunya tidak terlalu mencolok. Alternatif warna pink atau merah jambu memang menjadi opsi yang paling bagus.
Cobalah padukan dengan gamis dengan warna senada maupun warna lain yang cenderung lembut. Penampilan para wanita muslimah dengan hijab atau baju bergo pasti akan terlihat sangat feminin, anggun dan pastinya sangat cantik.
4. Bergo Santai
Jangan salah, baju bergo juga cocok dikenakan untuk siapa saja yang suka dengan baju santai. Model berpakaian seperti ini sangat pas dikenakan ketika memasuki H+ sekian lebaran. Terutama jika ingin menyambut tamu yang singgah namun malas mengenakan pakaian yang ribet.
Pakaian bergo seperti ini sangat cocok dipadukan dengan hijab bergo yang memang identik dengan hijab santai masa kini. Jangan lupa untuk memilih warna hijab dan baju bergo dengan nuansa yang kalem.
Khususnya untuk hijab bergo, tentu banyak yang sudah tahu jika hijab ini mudah sekali untuk dipadukan dengan berbagai macam gaya berpakaian. Bahkan hijab bergo juga sangat cocok dikombinasikan dengan baju tidur maupun baju santai.
5. Bergo Tie Dye
Mengenakan bergo tie dye di momen idul fitri bukan menjadi persoalan rupanya. Sebab, mode berpakaian seperti ini juga tidak akan termakan zaman. Bahkan tidak masalah jika mau dikenakan di hari-hari penting seperti hari raya, khususnya ketika ingin menyambut tamu yang singgah ke rumah.
Jika ingin mengenakan baju lebaran dengan nuansa bergo tie dye, maka jangan lupa untuk memadukannya dengan pashima yang simpel menggunakan warna senada. Minimal, sebaiknya gunakan hijab dengan tone yang lebih muda.
Bahkan sebetulnya bergo tie dye bukan hanya cocok dikenakan di hari-hari penting seperti ini saja, melainkan juga bisa digunakan ketika bersantai maupun bepergian ke lingkungan luar namun ingin tetap terlihat cantik dan syar’i.
Mix & match baju lebaran bergo memang bisa menjadi alternatif berpakaian yang patut dicontoh. Terutama jika kehabisan ide untuk mendapatkan model berpakaian syar’I dan trendy di momen lebaran. Cobalah untuk mengkombinasikannya juga dengan riasan simpel yang terlihat tetap anggun.
Baca Juga: